MENGUNGUNGKAP STRUKTUR BANGUNAN KUNO DI SITUS DOROBATA

Title : MENGUNGUNGKAP STRUKTUR BANGUNAN KUNO DI SITUS DOROBATA
Publish Year : 2018
Publisher : Balai Arkeologi Bali
Publish City : Denpasar
Download Count : 754 times
Read Count : 289 times
Category :
Sinopsis : Situs Doro Bata merupakan situs yang memiliki nilai penting bagi sejarah kebudayaan masyarakat Dompu, yang masih dapat disaksikan jejak-jejaknya hingga saat ini. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bentuk, ruang, waktu, fungsi, dan makna Situs Doro Bata. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi dengan teknik ekskavasi, studi pustaka, dan wawancara. Data dianalisis kemudian disimpulkan. Berdasarkan kegiatan penelitian di situs ini, dapat diketahui bahwa Situs Doro Bata berbentuk teras dengan tujuh undakan dan sebuah tangga masuk dari arah barat, dan pada bagian puncaknya ditemukan struktur yang diduga sebagai pondasi bangunan dengan konstruksi kayu. Situs ini berada pada sebuah bukit yang layak dijadikan hunian mengingat dukungan sumber daya alam di sekitarnya. Berdasarkan keterangan budayawan dan hasil studi literatur diketahui bahwa situs ini tercipta ketika Dompu mendapatkan pengaruh kebudayaan Majapahit pada abad ke-14, dan diduga ditinggalkan pada abad ke-19 ketika meletusnya Gunung Tambora. Doro Bata diduga sebagai tempat pemujaan hingga pemakaman dan pusat kekuasaan memiliki makna keharmonisan, kebersamaan, multikulturalisme, dan toleransi.